dr. Agus Supriadi, SpOG (Subsp. FER) | Aruna IVF

DR. dr. Agus Supriadi, SPOG, SUBSP. FER

Tentang

DR. dr. Agus Supriadi, SPOG, SUBSP. FER adalah seorang ahli kandungan dan spesialis fertilitas dengan lebih dari 20 tahun pengalaman dalam bidang kesehatan reproduksi. Lulus dari Fakultas Kedokteran Universitas Gajah Mada (FK UGM), Dr. Agus melanjutkan pendidikan spesialis di bidang Obstetri dan Ginekologi di Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FK UI), kemudian melanjutkan Pendidikan Konsultan Fertilitas Endokrinologi Reproduksi di Fakultas Kedokteran Universitas Padjajaran (FK UNPAD).

Dr. Agus telah berpengalaman di berbagai rumah sakit terkemuka di Jakarta (saat ini dr. Agus juga menjabat sebagai kepala klinik Melati – klinik bayi tabung – di RSAB Harapan Kita dan Kepala Klinik Aruna IVF) dan memiliki minat yang mendalam dalam pengembangan teknologi kedokteran reproduksi, khususnya dalam bidang reproduksi berbantu. Beliau berkomitmen untuk memberikan pendekatan personal kepada setiap pasien, memastikan mereka merasa didukung dan mendapatkan informasi yang jelas selama proses perawatan. Dengan memanfaatkan inovasi terkini, Dr. Agus berusaha untuk memberikan solusi yang optimal, menjadikan perjalanan perawatan pasien lebih aman dan nyaman. 

Dengan pengalaman yang luas dalam menangani berbagai kasus kesuburan, Dr. Agus berupaya untuk memberikan solusi terbaik bagi pasangan yang ingin memiliki keturunan.

Minat

Fertilisasi In Vitro (IVF), manajemen kesuburan, dan kesehatan reproduksi wanita.

Kutipan Pribadi

“Setiap pasangan berhak mendapatkan kesempatan untuk memiliki buah hati. Dalam praktik ini, saya berkomitmen untuk memberikan dukungan holistik, bukan hanya secara medis tetapi juga emosional, agar mereka tidak merasa sendiri dalam perjalanan yang penuh tantangan ini”

  • Fakultas Kedokteran UGM Yogyakarta :  1985-1992
  • Pendidikan Spesialis Obstetri dan Ginekologi FK UI Jakarta : 1996-2000
  • Pendidikan Magister Kesehatan FK UNPAD/RSHS :  2008-2009
  • Pendidikan Konsultan Fertilitas Endokrinologi Reproduksi FK  UNPAD /RSHS Bandung : 2008-2009
  • Pendidikan S3 bidang Kedokteran FK-UI :   2010-2015
  • Pendidikan Magister Public Health FK-UGM :   2013-2016
  •  
  • Juara pertama poster KOGI di Surabaya: Aspiration procedure compared to cystectomy on endometriotic cyst and the relationship on ART program succesfull, 2010
  • Makalah terbaik KOGI di Surabaya : Hubungan Kadar AMH dalam serum dan zalir folikel pada saat OPU dengan jumlah oosit dan keberhasilan fertilisasi pada program TRB, 2010
  • Pengurus Perkumpulan Obstetri dan Ginekologi Indonesia (POGI) Jakarta
  • Pengurus Perhimpunan Fertilisasi In Vitro Indonesia (PERFITRI)
  • Pengurus Himpunan Endokrinologi Reproduksi dan Fertilitas Indonesi (HIFERI) Jakarta

Jadwal Dokter

Hari Jam
Senin
17.30 - 19.30
Kamis
17.30 - 19.30
Sabtu
16.00 - 18.00

Siap Jemput Yang Dinanti Bersama Aruna IVF?

Memahami kondisi kesuburan adalah langkah pertama menuju impian kehamilan. Mulailah dengan mengecek faktor kesuburan Anda melalui kuis sederhana atau unduh buku panduan “Menjemput Yang Dinanti” untuk mempersiapkan diri lebih baik.